Home » TNI-POLRI » Polda NTB Siapkan Strategi Pengamanan Muktamar IDI Ke -32

Polda NTB Siapkan Strategi Pengamanan Muktamar IDI Ke -32

Iyut Ermawati - Karawang 06 Feb 2025 38

Nasionalpos.com ,Mataram -– Polda NTB bersama jajaran kepolisian di tingkat Polres dan Polresta, siap mengamankan jalannya Muktamar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) ke-33, yang akan digelar pada 11-13 Februari 2025 di Kota Mataram.

Rapat koordinasi pengamanan yang berlangsung di Ruang Rapat Biroops Polda NTB, Kamis (6/2/2025), dipimpin Kabag Binops AKBP Rohadi, S.I.K., menegaskan kesiapan aparat untuk mendukung kelancaran acara, yang akan dihadiri ribuan dokter dari seluruh Indonesia.

“Peserta muktamar akan datang melalui Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid dan Pelabuhan Lembar. Panitia telah menyiapkan sistem shuttle untuk mengantar peserta ke hotel masing-masing. Proses registrasi langsung dilakukan di bandara dan Lombok Raya bagi peserta yang tiba via laut,” jelasnya.

Untuk menjaga ketertiban, seluruh peserta diwajibkan menggunakan ID card khusus, sebagai akses masuk ke lokasi acara.
“Aparat kepolisian akan fokus mengamankan dua komisi yang dianggap rawan konflik, yaitu Komisi A dan Komisi C,” ungkapnya.

Baca Juga :  Komandan Seskoal Pimpin Serah Terima Jabatan Wadan Seskoal, Kapusjianmar Seskoal dan Dandenma Seskoal

Disebutkan, hingga saat ini, dua menteri telah mengonfirmasi kehadiran mereka, sementara Presiden RI dijadwalkan hadir dengan kepastian 70 persen.

“Mengingat kehadiran Presiden membutuhkan pengamanan ekstra, Polda NTB akan melakukan koordinasi lebih lanjut terkait pengamanan VVIP,” tandasnya.

“Polres Lombok Tengah bertanggungjawab mengamankan jalur masuk udara di Bandara Bizam dan Sirkuit Mandalika. Sementara Polres Lombok Barat mengamankan jalur masuk laut di Pelabuhan Lembar dan Senggigi,” lanjutnya.

Ia juga mengatakan jika diperlukan tambahan personel, Polres/Polresta jajaran bisa mengajukan BKO ke Polda NTB.

Baca Juga :  Satgas Pamtas Yonif 645/GTY Terima Penyerahan Senpi Rakitan dari Warga Perbatasan Berkat Komsos

Selain pengamanan jalur, panitia juga telah menyiapkan area parkir di Pura Dalem, Hotel Lombok Garden, Lombok Plaza, dan Lombok Raya.

Acara puncak Muktamar IDI yang berlangsung pada 13 Februari 2025, akan diisi dengan pembukaan, agenda utama, dan hiburan. Untuk memastikan kenyamanan, panitia akan berkoordinasi dengan masyarakat sekitar agar tidak terjadi gangguan.

Sebagai langkah antisipasi, pihak keamanan juga akan menyiapkan ambulans untuk keadaan darurat. Selain itu, Ditintelkam Polda NTB telah memastikan legalitas acara sudah lengkap, sehingga panitia bisa segera mengambil surat izin kegiatan.

“Dengan persiapan matang dan koordinasi yang baik, diharapkan Muktamar IDI ke-32 di Mataram berjalan lancar dan kondusif,” tutupnya.

(Reporter: Narator Bid Humas Polda NTB

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Related post
Polres Pessel Gelar Donor Darah Sambut HUT Humas Polri ke-74 Tahun 2025

Primadoni,SH

24 Okt 2025

Pesisir Selatan, Nasionalpos.com — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Humas Polri ke-74 Tahun 2025, Polres Pesisir Selatan (Pessel ), Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menggelar kegiatan donor darah bertajuk “Polisi Humanis Harapan Masyarakat”. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat (24/10/2025) bertempat di Aula Endra Dharmalaksana Polres setempat. Kegiatan sosial ini berlangsung mulai pukul 08.00 WIB …

KRI Satsurvei Disiapkan Hadapi Momen Penting HUT TNI ke-80

Dame.T

30 Sep 2025

Jakarta,NasionalPos.com– Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Wakil Komandan Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Wadanpushidrosal) Laksamana Muda TNI Bambang Irawan meninjau kesiapan unsur Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) di bawah jajaran Satuan Survei (Satsurvei) Pushidrosal, Selasa (30/9), di Dermaga Pondok Dayung, Jakarta. Peninjauan dilakukan terhadap sejumlah unsur KRI, yakni KRI …

Wakasau Tinjau Progres Pengadaan Enam Pesawat T-50i di Korea Selatan

Dame.T

30 Sep 2025

Korea Selatan,NasionalPos.com – Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsekal Madya TNI Tedi Rizalihadi memimpin langsung Commander Inspection pengadaan enam unit pesawat tempur T-50i di fasilitas Korean Aerospace Industries (KAI), Sacheon, Korea Selatan, Senin (29/9/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk memantau langsung perkembangan produksi pesawat yang akan memperkuat kekuatan udara TNI AU. Dalam kunjungan tersebut, delegasi Indonesia disambut oleh …

Pushidrosal Terima Kunjungan Mahasiswa ITERA Bahas Survei Hidrografi

Dame.T

29 Sep 2025

Jakarta,NasionalPos.com – Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal) menerima kunjungan 63 mahasiswa Program Studi Teknik Kelautan, Fakultas Teknologi Infrastruktur dan Kewilayahan, Institut Teknologi Sumatera (ITERA) di Mako Pushidrosal, Jakarta Utara, Senin (29/9). Rombongan mahasiswa yang didampingi dosen pengampu, Elsa Riskiya Kencana, S.T., M.Sc., disambut oleh Sahli D Jemen Pok Sahli Pushidrosal Kolonel Laut (KH) Dr. Kukuh …

Seskoal dan Dislitbangal Gelar Olahraga Bersama dan Bakti Sosial Peringati HUT ke-80 TNI dan TNI AL

Dame.T

29 Sep 2025

Jakarta,NasionalPos.com – Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) bekerja sama dengan Dinas Penelitian dan Pengembangan Angkatan Laut (Dislitbangal) menggelar kegiatan olahraga bersama dan bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan TNI Angkatan Laut. Kegiatan berlangsung di Gedung Graha Dislitbangal, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Minggu (28/9/2025). Kegiatan …

TNI AL Gelar Bakti Sosial dan Open Ship di Kotabaru Sambut HUT ke-80 TNI

Dame.T

23 Sep 2025

KotaBaru,NasionalPos.com — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Kotabaru bersama Satuan Tugas (Satgas) Trisila TNI AL Tahun 2025 menggelar rangkaian kegiatan bakti sosial dan bakti kesehatan, Senin (22/9/2025). Kegiatan berlangsung di atas Geladak Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Teluk Ende-517 yang tengah sandar di Pelabuhan …

x
x