TNI AL Tangkap 3 Kapal Ikan Vietnam

- Editor

Rabu, 12 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NasionalPos.com,Jakarta – KRI Tjiptadi-381 dan KRI Tuanku Imam Bonjol-383 BKO Gugus Tempur Laut Koarmada I, berhasil menangkap Kapal Penangkap Ikan Asing (KIA) berbendera Vietnam di Laut Natuna Utara, Selasa (11/01/22).
Komandan KRI Tjiptadi (TPD)-381, Letkol Laut (P) Irwan, mengatakan bahwa ketika KRI Tjiptadi-381 sedang melaksanakan operasi penegakkan kedaulatan dan hukum di laut Natuna Utara mendeteksi kontak radar yang kemudian didekati secara visual teridentifikasi sebagai kapal penangkap ikan asing sedang menangkap ikan dengan menggunakan pukat tarik.“Pada tanggal 10 Januari 2022 pukul 22.05 WIB Posisi 04 55 24 U – 107 14 12 T (43 NM barat Laut Pulau Laut) kami mendeteksi sebuah kontak tanpa lampu, kemudian kami dekati dan teridentifikasi sebagai sebuah kapal penangkap ikan Vietnam, selanjutnya kami lakukan prosedur pengejaran penangkapan dan penyelidikan (Jarkaplid)”, ungkap Letkol Irwan

Baca Juga :   Pangdam Kasuari Hadiri Perayaan 14 Tahun Berdirinya Kabupaten Maybrat

Berdasarkan pemeriksaan awal diketahui bahwa KIA dengan tanda selar BTH 2122 TS, diduga melakukan penangkapan ikan secara illegal di perairan ZEEI tanpa dilengkapi dengan dokumen yang sah.

“Atas dugaan awal tersebut kami melakukan penangkapan dan mengawal KIA BTH 2122 TS beserta 12 orang ABK termasuk Nakhoda dan KKM menuju Dermaga TNI AL Sabang Mawang Lanal Ranai guna proses lebih lanjut” tambahnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu KRI Tuanku Imam Bonjol juga berhasil menangkap dua kapal ikan asing berbendera Vietnam yang diduga melakukan penangkapan ikan secara illegal di perairan ZEEI Laut Natuna Utara.

Saat KRI Tuanku Imam Bonjol (IBL)-383 sedang melaksanakan Patroli BKO Guspurla Koarmada I, mendapati kontak radar pada posisi 05 01 00 U – 107 42 25 T (23 NM Barat Laut Pulau Laut), dan setelah di dekati teridentifikasi secara visual 2 buah kapal ikan asing Vietnam bergandengan sedang menangkap ikan, selanjutnya dilaksanakan prosedur Jarkaplid,” ungkap Letkol Laut (P) Ivan Halim, Komandan KRI IBL-383.

Baca Juga :   Di Acara Temu Warga Tanjungpriok, Bastian Simanjuntak Serap & Sampaikan Solusi Terhadap Keluhan Warga

Berdasarkan pemeriksaan awal ditemukan bukti-bukti bahwa 2 kapal ikan tersebut memiliki tanda selar BTH 2121 TS dan BTH 2122 TS menangkap ikan secara illegal di perairan ZEEI, Laut Natuna Utara. Diawaki masing-masing 4 orang dan 10 orang termasuk Nakhoda dan KKM.

Dari ketiga KIA itu ditemukan muatan ikan campur kurang dari 1 ton, muatan diduga telah dipindahkan ke kapal pengepul. Saat ini ketiga kapal ikan asing Vietnam tersebut telah berada di Dermaga TNI AL Sabang Mawang Lanal Ranai guna proses lebih lanjut.(*)

Loading

Berita Terkait

Bareskrim Gerebek Lokasi Percetakan Uang Palsu
IPDA IHSAN Sambut Rekan Pers Lingga Bayu
Polres Tegal Kota Dengarkan Keluhan Masyarakat, Saat Gelar Acara Jumat Berkah
Pelaku Rudapaksa Disertai Pencurian Terhadap Wanita Muda di Neglasari Berhasil Ditangkap, Ini Penjelasan Kapolres
Dua Pengedar Warga Temanggung Diamankan Polisi Berikut Barang Bukti Sabu Seberat 22,55 gram, ini Kronologinya
Polres Tegal Kota Gencarkan Silaturahmi Ke Tokoh Agama, Menjelang Pilkada 2024
Berprilaku Kriminal Polda Bali Pecat 9 Oknum Polri
Polri Hadir ditengah Masyarakat, Dirbinmas Polda Banten Laksanakan Commander Wish Subuh Keliling

Berita Terkait

Jumat, 13 September 2024 - 14:19 WIB

IPDA IHSAN Sambut Rekan Pers Lingga Bayu

Jumat, 13 September 2024 - 13:23 WIB

Polres Tegal Kota Dengarkan Keluhan Masyarakat, Saat Gelar Acara Jumat Berkah

Kamis, 12 September 2024 - 17:46 WIB

Pelaku Rudapaksa Disertai Pencurian Terhadap Wanita Muda di Neglasari Berhasil Ditangkap, Ini Penjelasan Kapolres

Kamis, 12 September 2024 - 15:51 WIB

Dua Pengedar Warga Temanggung Diamankan Polisi Berikut Barang Bukti Sabu Seberat 22,55 gram, ini Kronologinya

Kamis, 12 September 2024 - 13:48 WIB

Polres Tegal Kota Gencarkan Silaturahmi Ke Tokoh Agama, Menjelang Pilkada 2024

Rabu, 11 September 2024 - 17:05 WIB

Berprilaku Kriminal Polda Bali Pecat 9 Oknum Polri

Rabu, 11 September 2024 - 14:12 WIB

Polri Hadir ditengah Masyarakat, Dirbinmas Polda Banten Laksanakan Commander Wish Subuh Keliling

Selasa, 10 September 2024 - 17:17 WIB

Strategi Polri Amankan Pilkada Serentak 2024

Berita Terbaru