Home / Headline / Hukum / Nasional

Jumat, 10 November 2023 - 20:53 WIB

Korupsi APD di Kemenkes, KPK Cegah Lima Orang

 NasionalPos.com, Jakarta-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pencegahan terhadap lima orang ke luar negeri. Pencegahan tersebut terkait penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan alat pelindung diri (APD) di Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI tahun 2020.

“Benar (ada pencegahan). Saat ini KPK telah ajukan cegah pada pihak Dirjen Imigrasi Kemenkumham RI terhadap 5 orang untuk tidak melakukan perjalanan keluar negeri,” kata Pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri kepada awak media di Gedung KPK, Jumat (10/11/2023).

Adapun kelima orang tersebut yakni dua orang Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tiga dari pihak swasta. “Pencegahan dilakukan karena dibutuhkannya keterangan beberapa pihak untuk mendukung proses penyidikan perkara dugaan korupsi pengadaan APD di Kemenkes RI,” kata Ali.

Baca Juga  Bulog Klaim Stok Pangan Cukup Hadapi Wabah Corona

Menurut Ali, pencegahan dilakukan selama enam bulan ke depan. Ali pun tidak menutup kemungkinan pencegahan tersebut akan ditambah periodenya, sesuai dengan progres penyidikan.

“Sikap kooperatif dari pihak-pihak tersebut diperlukan untuk mempercepat proses pemberkasan perkara. Sehingga dilakukan pencegahan,” ujar Ali.

Sebelumnya, KPK telah menetapkan sejumlah tersangka dalam kasus dugaan korupsi di Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Kasus yang telah naik ke tahap penyidikan ini terkait dugaan korupsi pengadaan alat pelindung diri (APD) di Kemenkes tahun 2020.

Baca Juga  Acara Halalbihalal Pimpinan dan Anggota DPR bersama Pegawai Setjen DPR RI

“Pengadaan APD apa sudah ada tersangka? Ya sudah ada,” kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di Gedung Merah KPK, Jakarta, Kamis (9/11/2023) malam.​

Berdasarkan informasi yang diterima RRI.co.id, lima orang yang dicegah dalam perkara tersebut adalah Budi Sylvana dan Hermansyah selaku ASN. Kemudian Satrio Wibowo dan Ahmad Taufik selaku swasta, serta A. Isdar Yusuf selaku advokat.

Share :

Baca Juga

daerah

Momentum HUT Ke-77, Pangdam I/BB Harapkan Persit Beri Pembinaan ke Istri Prajurit dan Keluarganya

Headline

Pasca Masa Liburan Idul Fitri 1443 H, Menko PMK Optimis Pandemi Covid-19 Segera transisi ke Masa Endemi

Headline

Pemerintah Indonesia : Jumlah Positif Corona Meninggal 38 dan 450 Pasien

bencana

BNPB Susun Peta Risiko Bencana DAS Asahan – Toba

Headline

Jenazah Mantan Kasad Jendral TNI (Purn) Pramono Edhie Dimakamkan di TMP Kalibata

Headline

DPR Ungkap Dugaan Plagiat Makalah Calon Hakim Agung TUN

Headline

Buronan Honggo Divonis 16 Tahun Penjara Dalam Sidang In Absentia

Headline

Rayakan HUT ke-74 Kemerdekaan RI, Athan dan Kedubes RI Gelar Lomba Bahasa Indonesia di Vientiane