Giliran KPU Tolak Penundaan Pemilu 2024

- Editor

Senin, 21 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NasionalPos.com, Jakarta – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan tetap menjalankan pelaksanaan agenda pemilihan umum (Pemilu) 2024 sesuai ketentuan dalam konstitusi.

“KPU sebagai penyelenggara pemilu bekerja sesuai konstitusi dan aturan perundang-perundangan,” kata Ketua KPU Ilham Saputra kepada wartawan, Senin (21/3/2022).

Ilham lantas menegaskan pihaknya belum ada pembahasan soal penundaan pemilu. Hal itu menyusul wacana menunda Pemilu 2024 yang dilontarkan sejumlah partai politik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sampai saat ini KPU konsisten untuk melanjutkan pemilu 2024 yang akan datang,” tegas Ilham.

Saat ditanya soal undangan pemerintah dengan agenda diskusi penundaan Pemilu 2024 di Balikpapan, Kalimantan Timur, Ilham enggan berkomentar.  “Saya enggak tahu. Tanya Menko Polhukam. Itu sudah dibatalkan, sudah selesai,” jawab Ilham.

Baca Juga :   Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Apresiasi Kinerja Pj Gubernur

Sebelumnya, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI menolak undangan rapat koordinasi penundaan Pemilu 2024 yang dilaksanakan Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam).

Anggota Bawaslu RI Fritz Edward Siregar mengatakan sikap itu merupakan keputusan rapat pleno Bawaslu RI. Dia berkata Bawaslu Balikpapan diminta tidak menghadiri undangan.

“Tidak hadir, baik sebagai narasumber ataupun peserta,” kata Fritz melalui pesan singkat CNNIndonesia.com, Sabtu (19/3/2022).

Fritz tidak bisa mengungkap alasan Bawaslu RI menolak undangan itu. Dia berkata tidak ikut langsung dalam rapat pleno tersebut.

CNNIndonesia.com menghubungi anggota Bawaslu RI lainnya, seperti Mochamad Afifuddin, Ratna Dewi Pettalolo, dan Rahmat Bagja terkait hasil rapat pleno. Namun, mereka tidak memberi jawaban hingga berita ini diterbitkan.

Baca Juga :   Jangan Terjebak Euforia Kemenangan Timnas, Dewi Coryati: PSSI Harus Kembangkan Potensi Anak Muda

Sikap Bawaslu itu berbeda dari sikap Komisi Pemilihan Umum (KPU). Ketua KPU RI Ilham Saputra mempersilakan komisioner di daerah untuk hadir.

“Silakan KPU kabupaten/kota yang diundang hadir sekaligus menegaskan komitmen KPU menyelenggarakan pemilu dan pemilihan 2024 sesuai dengan konstitusi dan perundangan yang berlaku,” ucap Ilham melalui pesan singkat, Jumat (18/3/2022).

Diketahui, Kemenko Polhukam mengundang KPU Balikpapan dan Bawaslu Balikpapan untuk mengikuti rapat koordinasi penundaan pemilu. Hal itu diketahui dari salinan surat undangan yang beredar di kalangan pemerhati pemilu.

Menko Polhukam Mahfud MD mengonfirmasi surat tersebut. Dia menjelaskan rapat itu dilaksanakan untuk menegaskan sikap pemerintah terhadap isu penundaan pemilu. Dia berkata pemerintah tetap mempersiapkan Pemilu 2024. (*)

Loading

Berita Terkait

Soal Insiden Pembubaran Acara AFTA, Usut juga Dugaan Keterlibatan Oknum Aggota Polri
KPU Jakpus Gencarkan Sosialisasi untuk tingkatkan Partisipasi Pemilih
Bawaslu RI Ingatkan Pentingnya Interitas untuk wujudkan pilkada adil dan jujur
Komisi II DPR Rekomendasikan RUU Pemilu Dilaksanakan awal 2025
Pencopotan Baliho di Rajeg, di Duga Berat Sebelah, Masih Banyak Baliho Paslon Yang Tidak dI Turunkan
KPU Kota Tangerang bersama Tiga Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang Laksanakan Deklarasi Kampanye Damai untuk Pilkada 2024.
Kampanye Tanpa Politik Agama dan Identitas, Itu Janji Pram-Rano
Rakernas PEKAT IB, Ketum: Dukung Penuh Pasangan Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela

Berita Terkait

Senin, 30 September 2024 - 23:46 WIB

Soal Insiden Pembubaran Acara AFTA, Usut juga Dugaan Keterlibatan Oknum Aggota Polri

Senin, 30 September 2024 - 23:05 WIB

KPU Jakpus Gencarkan Sosialisasi untuk tingkatkan Partisipasi Pemilih

Kamis, 26 September 2024 - 22:08 WIB

Bawaslu RI Ingatkan Pentingnya Interitas untuk wujudkan pilkada adil dan jujur

Kamis, 26 September 2024 - 20:19 WIB

Komisi II DPR Rekomendasikan RUU Pemilu Dilaksanakan awal 2025

Rabu, 25 September 2024 - 21:49 WIB

Pencopotan Baliho di Rajeg, di Duga Berat Sebelah, Masih Banyak Baliho Paslon Yang Tidak dI Turunkan

Berita Terbaru